ads

» » Bupati Subang Resmi Melantik Lima Pejabat Eselon II B

SUBANG, Lampusatu.com,- Dalam waktu singkat lima pejabat eselon II B di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Subang resmi dilantik Jumat sore (16/6), di Kantor BKD  Kab. Subang, Jln. Brigjen Katamso ,  oleh Bupati Subang H Imas Aryumningsih SE didampingi oleh Sekda Subang Abdurrakhman yang juga menjabat sebagai Ketua Baperjakat Kab. Subang.

Pelantikan  yang dimulai sekitar pukul 15.30 WIB ini,  turut disaksikan para pimpinan OPD Kabupaten Subang, Unsur Muspika,  dan tamu undangan lainnya.

Lima pejabat yang dilantik diantaranya,   H Rahmat Effendi Sos MSi sebelumnya Camat Cipeundeuy menjadi Kepala Dinas Sosial Subang , Tatang Supriatna sebelumnya Camat Serang panjang menjadi Kasatpol PP Subang,  Rona
Mariansyah AP Msi sebelumnya Sekretaris Dishub menjadi Kadishub Subang, Bambang Suhendar Sip sebelumnya Kabag Perekonomian Subang menjadi Asda I,  R.Memet Hikmat Drs M.W sebelumnya Kabid Dalbang Subang menjadi Kepala Kadis Pemdes.

Ketua Baperjakat Subang Abdurrakhman menuturkan,  proses pelantikan kepada lima pejabat saat ini telah membutuhkan waktu yang lama dan dana yang cukup besar untuk pelaksanaan lelang jabatan  (open bidding).

Hal tersebut kata dia,  tentunya tidak sia-sia karena memilih lima orang yang terbaik sesuai dengan kemampuan individu masing-masing. Berdasarkan kualifikasi, dari proses open bidding diambil satu orang yang terbaik.

"Semua yang mengikuti open building sangatlah bagus. Namun,  ada yang paling baik terpilih sesuai kriteria yang dibutuhkan untuk menempati posisi yang ada. Termasuk penilaian setiap individu pada saat open building yang memaparkan begitu semangat dan detail. Untuk itu terpilihnya lima orang pejabat baru dapat kami pertanggung jawabkan dari indikator penilainnya, " kata Abdurrakhman.

"Saya rasa Ibu Bupati  Subang juga tidak akan salah memilih lima pejabat baru yang akan membantu pembangunan di Kabupaten Subang ini. Saya selaku ketua Baperjakat mengucapkan selamat bertugas semoga amanah dalam menjalankan tugasnya, " jelasnya.

"Mulai hari senin para pejabat baru sudah boleh masuk kerja di kantor barunya. Mulai menyesuaikan diri dengan lingkungan baru secepatnya , agar segera menjalankan pekerjaan, " paparnya.

Bupati Subang Imas Aryumningsih juga menyampaikan selamat atas dilantiknya lima pejabat baru dilingkungan Pemkab Subang . Terpilihnya para pejabat baru,  tentunya adalah sebagai orang pilihan yang dipercaya penuh menjalankan tugas yang diberikan dengan rasa tanggung jawab dan amanah.

Dalam prosesnya mulai dari open building,  telah berjalan sangat selektif dan normatif. Jadi kata Imas, tidak ada yang namanya disebut 3 D (Dulur,  Duit,  dan Dekeut).

"Pemilihan pejabat baru ini semuanya berjalan sesuai ketentuan yang berlaku tanpa adanya iming-iming tertentu. Saya tegaskan para pejabat baru harus memiliki target yang dicapai, " kata Bupati Subang Wanita Pertama ini.

Imas juga memberikan tugas,  agar para pejabat baru bisa lebih menguasai dan memperbaiki administrasinya begitupun penataan assetnya agar lebih baik lagi.

"Hal ini untuk membantu pelaporan LPJ Akhir tahun . Karena kemarin baru saja kita mendapatkan predikat Wajar Dengan Pengecualian (WDP)  dari BPK.  Itu artinya kita punya tugas bersama agar terus memperbaiki berjuang bersama raihan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tahun depan," jelas Imas.

"Hargailah penghargaan kami ini. Berikan yang terbaik. Dengan sumpah yang ucapkan,  agar bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya," pungkasnya.

Dihari yang sama Jumat Pagi,  sebelumnya Bupati Subangpun telah resmi melantik belasan pejabat baru untuk eselon 4 A dan 4 B mulai dari jabatan Kepala Puskesmas,  Kepala TU,  dan Kasubag Umum. (Galih Andika) ***

Ket. Gambar : Pelantikan lima pejabat eselon II B di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Subang resmi dilantik Jumat sore (16/6), di Kantor BKD  Kab. Subang, Jln. Brigjen Katamso ,  oleh Bupati Subang H Imas Aryumningsih SE didampingi oleh Sekda Subang Abdurrakhman yang juga menjabat sebagai Ketua Baperjakat Kab. Subang.

Lampu Satu

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama