Hut Ke-69 Subang, Subang Bike Euy Gowes Bareng
SUBANG, - Dalam rangka memperingati hari jadi ke-69 Kabupaten Subang, Komunitas Subang Bike Uy menggelar gowes bareng Minggu (9/4), diikuti ratusan goweser .
Acara bertemakan Nyucrug Mapay Lembur ini, dimulai pukul 07.00 pagi mengambil rute start di Alun-alun Subang, Jalan Aria Wangsa Goparana Subang, lebak siuh, paseh, dan titik finish dipusatkan di Taman hutan kota ranggawulung, Subang.
Menurut Penanggung Jawab Acara Subang Bike Euy, yang juga menjabat sebagai Kabag Humas Pemda Subang H Agustias Amin mengatakan, tujuan dari gowes bareng itu untuk memperingati hari jadi kota Subang yang ke-69. Selain itu , menjadi media silaturahmi para goweser yang ada di Kabupaten Subang.
Ia mengucapkan banyak terimakasih kepada para peserta yang mengikuti acara gowes yang di gagas oleh Subang Bike Euy ini.
"Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh peserta gowes yang turut ikut pada acara ini. Semoga para goweser bisa tetap menjaga satu sama lainnya. Mohon maaf apabila dalam acara ini banyak kekurangan, " kata Agustias didampingi ketua pelaksana Subang Bike Euy Nanan kepada redaksi.
Menurut Agus, seiring dengan perkembangan zaman sepeda saat ini semakin digemari oleh masyarakat Subang. Karena selain digunakan untuk berolahraga , sepeda juga banyak manfaatnya terutama sebagai media silaturahmi.
"Sehatnya dapet, silaturahminya dapet. Itulah keunggulan bersepeda, " Jelasnya.
Menurut Goweser asal Subang Dally Kardilan mengungkapkan, sangat senang bisa mengikuti acara Subang Bike Euy tersebut.
Karena disamping mengisi waktu liburan, Ia juga bisa menjaga kesehatan dengan bersepeda dan bertegur sapa silaturahmi dengan para goweser lainnya yang selama ini belum saling kenal.
"Keren acara Subang Bike Euy ini, meski diselenggarakan secara sederhana namun acara cukup sukses dan antusias peserta sangatlah luar biasa. Semoga kedepan ada jadwal rutin bersepeda seperti ini, " kata Dally.
Pada kesempatan itu tarian pasanggiri yang ditampilkanpun, sangat menghibur para peserta, sembari pembagian sejumlah doorprize yang telah disiapkan oleh pihak panitia. (Galih Andika) ***
Ket. Gambar Kebersamaan Peserta Subang Bike Euy Minggu (9/4), di Taman hutan kota Ranggawulung Subang.