Aduhhh.... WNA Asal China di Amankan Lagi
SUBANG, - Seorang perempuan WNA China Chen Liyu berhasil diamankan oleh anggota kepolisian Resor Subang di depan Mako Polsek Cijambe, Subang.
Penangkapan dilakukan pihak petugas kepolisian pukul 16.00 , dengan melakukan penghadangan kepada Chen Liyu yang menggunakan Mobil Toyota Yaris Warna putih Nopol D-1897-SX dari arah Subang menuju obyek wisata Sariater, Subang.
Setelah sebelumnya pihak Intelkam Polres Subang mendapat pelaporan dari seorang perempuan Fitri, yang sebelumnya ditawari Handphone
Merk Apple Warna Hitam pukul 15.00 di SPBU Kampung Lebak Siuh Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan.
Saat dikonfirmasi, Kapolres Subang AKBP Yudhi Sulistianto Wahid melalui Kasat Intelkam AKP Asep Rahman didampingi Kasubag Humas AKP Udi Sahudi, di acara Gowes Bareng Subang Bike Euy, membenarkan hal tersebut, pihaknya berhasil mengamankan seorang perempuan WNA China.
Adapun Kronologisnya kata Udi, pada hari Jumat (7/4), WNA China tersebut menginap di hotel Zodiak Bandung . Kemudian Sabtu (8/4) berencana pulang ke Jakarta melalui Subang .
Dan ketika di SPBU Rawalele, WNA beranama Chen Liyu ini akan membeli makanan, kemudian bilang ingin ke Pemandian Air Panas Ciater. Chen Liyu pun sempat menawarkan handponenya ke salah satu warga asal Dawuan Fitri. Beruntung, Fitri sendiri mengusai bahasa China. Merasa curiga, Fitri melapor ke Intelkam Polres Subang.
"Akhirnya yang bersangkutan putar arah ke arah bandung dan diberhentikan di depan kantor Polsek Cijambe ," paparnya.
Hal ini lanjut dia, harus menjadi perhatian Pemerintah Daerah Kabupaten Subang dalam rangka menganntisipasi membludaknya produk-produk China yang masuk wilayah Kabupaten Subang. (Galih Andika) ***
Ket. Gambar Seorang perempuan WNA China Chen Liyu saat di BAP di Mako Polsek Cijambe, Subang Sabtu (8/4).