Aksi Cabut Paku di Pohon Oleh Massal Warnai Hari Earth Day
SUBANG, - Aksi pencabutan paku di pohon oleh Konsorsium Masyarakat Sadar Lingkungan (Massal) menjadi bagian yang tak terpisahkan dari peringatan hari Bumi (Earth Day) besok Sabtu 22 April 2017 .
Tak hanya itu, Massal juga akan mengkampanyekan earth day melalui pembagian striker kepada masyarakat, gerakan pungut sampah plastik, hingga penanaman pohon.
Adapun rute start dimulainya acara dipusatkan di Jalan Tol Cipali di Cilameri Sukamelang, Subang, berkumpul sekitar pukul 08.30 Pagi, kemudian meyusuri jalan-jalan jalan protokol, hingga finish di Alun-alun kota Subang.
Menurut Penanggung Jawab acara peringatan Earth Day Alam Rantjatan didampingi Aktivis lingkungan dari Jarang Atep Syahid menuturkan, jika peringatan earth day tersebut kali kedua yang telah menjadi agenda rutin Massal setiap tahunnya.
Menurutnya, momen earth day sangatlah penting untuk mengkampanyekan menjaga lingkungan dan alam kota Subang. Selain bersih, juga bisa memperindah kota Subang.
Terutama dalam hal ini, Ia mengutuk keras dengan aksi main pasang papan informasi apapaun, apalagi untuk kepentingan kampanye menggunakan media paku di pohon.
"Untuk itu diacara besok Sabtu (22/4), juga kita galakan cabut paku di pohon-pohon disepanjang jalan protokoler bersama, " kata Alam kepada lampusatu. com
Ia juga mengajak kepada masyarakat Subang, komunitas ataupun lembaga lainnya agar bersama-sama mengkampanyekan menjaga kebersihan lingkungan.
"Seperti pencabutan paku di pohon akibat pasang baliho dan sebagainya adalah tugas kita bersama-sama. Bukan hanya tugas Massal, " tegasnya. (R1/16)***
Ket. Gambar Persiapan Konsorsium Massal menjelang peringatan Earth Day.