Lanud Suryadarma Gelar Latihan Keamanan Pertahanan Pangkalan
SUBANG,Lampusatu.com,- Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Lanud Suryadarma Kolonel Pnb Taufiq Arasj mewakili Komandan Lanud Suryadarma Marsma TNI T. Sembiring Meliala, secara resmi membuka Latihan Keamanan Pertahanan Pangkalan (Kamhanlan), di lapangan Dirgantara Lanud Suryadarma Kalijati Subang. Senin pagi, (4/12).
Latihan Kamhanlan ini akan berlangsung selama lima hari hingga tanggal 8 Desember 2017 mendatang. Rangkaian kegiatan dikemas dalam sebuah latihan terpadu minggu militer dikhususkan untuk melatih para personel Lanud Suryadarma dalam melaksanakan pertahanan pangkalan yang efektif untuk menangkal setiap ancaman dari luar .
Kadisops Taufik, Arasj mengatakan, bahwa latihan Kamhanlan ini adalah pengerahan kekuatan personel Lanud Suryadarma untuk menguji kesiap siagaan bagi setiap personil perorangan maupun satuan.
"Dalam rangka pengembangan taktik maupun strategi, juga sebagai sarana dalam mengembangkan dan meningkatkan profesionalisme prajurit TNI AU di jajaran Lanud Suryadarma, meningkatkan kesiapan operasional Lanud Suryadarma,"kata Kadisops dalam menyampaikan sambutan Danlanud Suryadarma.
Dijelaskan Taufik, pelaksanaan latihan pertahanan pangkalan ini akan meliputi teori dan praktek di lapangan dengan beberapa kegiatan seperti taktik dan teknik tempur dasar, mekanisme kerjasama antar kelompok dan satuan, aplikasi sistem dan prosedur komunikasi, menembak dan pengetahuan senjata perorangan serta penguasaan teori yang terkait dengan pertahanan pangkalan.
"Sesuai dengan tema latihan ini, “Dengan semangat berlatih serta dedikasi yang dilandasi dengan sikap mental positif dan pengetahuan serta keterampilan yang terbina dengan baik, prajurit TNI Angkatan Udara mampu mewujudkan kemampuan dalam mengamankan dan mempertahankan pangkalan TNI Angkatan Udara Suryadarma,"paparnya.
“Saya berharap kepada seluruh personel Lanud Suryadarma agar melaksanakan latihan dengan sungguh-sungguh, penuh semangat, pantang menyerah dan mematuhi semua aturan dan prosedur latihan serta instruksi pembina,"pungkasnya.
Hadir pada pembukaan latihan Kamhanlan tersebut, Komandan Wing 8 Kolonel Pnb Sapuan, Para kepala Dinas dan para Pejabat Lanud Suryadarma. (Rlz/R1/16)***
Ket gambar : Kadisops Lanud Suryadarma Kolonel Pnb Taufiq Arasj saat menyematkan tanda latihan Kamhanlan kepada perwakilan Lanud Suryadarma, Senin pagi (4/12), di lapang dirga tara Lanud Suryadarma Kalijati, Subang.