ads

» » Ribuan Warga Subang Asik Berolahraga di Jogging Track Alun-alun Subang

SUBANG, Lampusatu.com,- Sejak dibuatnya jogging track di Lapang Alun-alun Pemkab Subang sejak tahun 2016 lalu , saat ini setiap hari minggu ataupun hari libur selalu dipadati ribuan masyarakat Subang dari berbagai daerah hanya untuk berolahraga.

Mereka datang bersama keluarga,  komunitas,  ataupun organisasi ,di Alun-alun mereka ada yang lari, jalan-jalan,  sepak bola, latihan bela diri,  bulutangkis,  tak sedikit juga dijadikan tempat diskusi dan berselfie ria.

Tak heran,  Alun-alunpun saat ini dipercantik dengan adanya Landmark bertuliskan Alun-alun Subang dan lampu-lampu hias yang menghabiskan dana dari CSR salah satu perbankan lebih dari Rp. 1 Miliar.

"Ya bersyukurlah Alun-alun Subang bisa menjadi center olahraga dimana tempat berkumpulnya warga Subang untuk berolahraga gratis.  Sekarang dengan adanya jooging track , setiap hari minggu pasti dipadati warga Subang,"kata Galih Andika salah satu pengunjung yang juga sedang berolahraga di Alun-alun Subang.

Ia berharap,  melihat kondisi yang seramai ini perlu diperhatikan adalah pengelolaan sampah.

"Karena saya lihat tumpukan sampah diseputar alun-alun sangat tidak enak dipandang. Perlu kiranya pemerintah dalam hal ini dinas terkait menambah bak sampah. Dan bagi pengunjung harus sadar akan pentingnya menjaga kebersihan," ungkapnya.

Hal senada diungkapkan oleh Warga Subang Ikhlas M Simon menuturkan,   Alun-alun Subang sekarang menjadi pilihan warga Subang untuk berolahraga termasuk dirinya yang menyempatkan berkunjung di kala waktu Weekend mengajak keluarganya.

"Bagus sekali alun-alun  Subang sekarang bisa menjadi tempat olahraga gratis warga Subang yang berada di pusat kota, "kata Simon.

Tak hanya berolahraga,  para pengunjung yang ke Alun-alunpun bisa sambil menikmati ragam kuliner murah dari para Pedagang Kaki Lima (PKL)  yang tertata rapih di sepanjang jalan utama depan gerbang Alun-alun di Jln Aria Wangsa Goparana,  Subang. (Iwan Dmb/R1/16)***

Ket. Gambar : Keseruan warga Subang saat berolahraga di Alun-alun Subang yang Center Olahraga Masyarakat Subang Minggu (8/10), Jln Aria Wangsa Gofarana,  Subang.

Lampu Satu

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama