Pemcam dan Aliansi Pemuda Motekar Bersih-bersih Sampah
SUBANG,Lampusatu.com,-Peringati Hari Sumpah Pemuda tahun 2017, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Purwadadi dan Aliansi Pemuda Motekar Purwadadi menggelar kegiatan Bakti Sosial bersih-bersih sampah Sabtu (28/10), di sepanjang jalan utama yang menghubungkan Purwadadi via Kalijati.
Sebelum giat baksos dilaksanakan, Camat Purwadadi Asep Sopandi, memberikan pengarahan terlebih dahulu kepada para pemuda. Dilanjutkan dengan sesi doa.
"Iya kami ingin memanfaatkan peringatan Sumpah Pemuda tahun ini dengan kegiatan positif. Terutama mengajak para pemuda Purwadadi untuk ikut serta menjadi pelopor peduli lingkungan terutama soal kebersihan, "kata Asep Sopandi.
Hadir juga pada giat baksos ini sejumlah Kades, staf Desa, RW, RT, dan tokoh masyarakat Purwadadi.
Menjaga kebersihan kata Asep, merupakan upaya tindak lanjut Pemcam, setelah Kabupaten Subang meraih prestasi piala adipura buana beberapa lalu.
"Untuk itu kita harus mempertahankannya dan meningkatkannya dengan tetap menjaga kebersihan di sekitar lingkup Kecamatan Purwadadi. Jangan sampai malah sebaliknya, "ungkapnya.
"Giat gotong royong bersih-bersih inipun bukan hanya seremonial semata. Namun menjadi agenda rutin Pemcam dan mengajak masyarakat Purwadadi untuk menjaga kebersihan bersama-sama,"jelasnya.
Sementara itu menurut salah satu Pemuda Purwadadi Alfianto, kegiatan Baksos bersih-bersih ini sangatlah positif, selain menjaga kebersihan juga menjadi ajang silaturahmi Pemcam Purwadadi dan para pemuda Purwadadi.
"Sehingga akan adanya komunikasi dan koordinasi yang lebih baik lagi. Untuk bersama-sama membangun Purwadadi ke arah yang lebih baik dari segala bidang,"kata Alfianto yang juga salah satu pentolan paguron Silat Nalika.
Setelah menyusuri parit lanjut dia, pihaknya melihat beberapa tumpukan sampah yang menggunung dan tak sedap dipandang. Maka dari itu pihaknya mengusulkan kepada Pemcam untuk meminta Bak sampah berkururan besar kepada Dinas Lingkungan Hidup untuk disimpan di dua titik. Pertama, didepan SMAN 1 Purwadadi dan depan PT.Wilbes Global.
"Kita tentunya berupaya ada solusi dari banyaknya tumpukan sampah tepat dipinggir jalan sepanjang Purwadadi yang menghubungkan Kalijati-Purwadadi, "imbuhnya.
"Kita memaknai hari sumpah pemuda dengan membersihkan sampah di sepanjang jalan utama Purwadadi. Semoga untuk kedepan nya masyarakat lebih sadar akan kebersihan lingkungan terutama para oknum pembuang sampah sembarangan yang terkesan seenaknya. Selamat hari sumpah pemuda. Hidup para pemuda regenerasi penerus bangsa,"tambah Abad Badruzaman salah satu pegiat pelopor peduli lingkungan Purwadadi,"pungkasnya.
Dalam aksi baksos bersih-bersih ini, sedikitnya terkumpul kurang lebih 50 kantong plastik Pollybag. Dan langsung diangkut mobil armada pengangkut sampah. (Galih Andika/R1/16).
Ket.Gambar : Foto bersama Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Purwadadi dan Aliansi Pemuda Motekar Purwadadi menggelar kegiatan Bakti Sosial bersih-bersih Sabtu (28/10), di sepanjang jalan yang menghubungkan Purwadadi via Kalijati.