ads

» » Indahnya Pesona Alam Bukit Santiong Subang di Buru Banyak Wisatawan

SUBANG, Lampusatu.com,-  PTVN VIII yang memiliki lahan sangat luas khususnya perkebunan teh di kota Subang bagian Selatan, yang kita kenal produknya "Teh Walini", mulai berinovasi menyulap puncak bukit menjadi destinasi wisata baru.

Dimana sebuah bukit diatas hamparan perkebunan teh,  yang memiliki pemandangan yang sangat menakjubkan berada dikaki gunung tangkuban perahu dan pemandian air panas Sariater.

Bukit inipun, sejak hari pertama libur Idul Fitri 1438 H diburu banyak wisatawan baik lokal maupun luar kota Subang terutama mayoritas dari kalangan remaja. Tak heran, selain akses menuju bukit sudah bagus dan tarif tiket masuk sangatlah murah menjadi pilihan utama bagi mereka.

Sebelumnya bukit inipun digunakan untuk latihan para bibit atlet paralayang di Jawa Barat , baru kemudian dibuka secara umum untuk tujuan wisata alam perkebunan teh, khas dengan udaranya yang masih sejuk.
Berdasarkan informasi,  saat ini obyek wisata baru ini dikelola oleh Koperasi PTVN VIII.

Sebut saja awok,  salah satu pengunjung yang datang ke bukit santiong mengaku sangat senang dan puas bisa berkunjung ke tempat wisata tersebut.

Pemandangan alam yang masih natural,  membuat ia bersama teman-temannya sangat takjub bisa berada dipuncak bukit perkebunan teh Subang.

"Mantap deh bukit paralayang ini. Kita bisa lihat pemandangan yang indah dipuncaknya. Selain itu harga untuk bisa kesini cuma Rp. 10 Ribu dan parkir untuk motor Rp. 2 Ribu. Tapi kita bisa sepuasnya bermain,  dan berselfie diatas bukit ini, " kata Awok kepada redaksi Lampusatu.com.

Untuk itu,  bagi anda yang masih mempunyai waktu libur panjang. Tempat spot selfi bukit ini merupakan referensi wisata alam yang harus anda kunjungi , karena pesona keindahannya tidak ada duanya. Penduduk lokal daerah subang  juga sangat ramah tamah terhadap wisatawan lokal maupun wisatawan asing.

Obyek wisata ini juga dapat memacu adrenalin para wisatawan, selain berolah raga para wisatawan juga bisa menikmati indahnya perkebunan teh .

Adapun fasilitas yang tersedia di bukit santiong ini,  mulai dari , Area Parkir kendaraan yang cukup luas dan aman,  Mushola, kamar mandi / MCK, penginapan,  dan masih banyak lainya.

Sejauh ini kita ketahui,  objek wisata yang namanya sudah mendunia adalah Gunung Tangkuban Perahu dan Pemandian air panas Sariater Hotel & resort. Beberapa tahun terakhir Pemkab Subang melalui Dinas Pariwisata, Pemuda,  dan Olahraga (Disparpora)  terus berupaya menggali dan melahirkan desa-desa wisata baru untuk menarik wisatawan banyak pilihan.
(Galih Andika/R1/16)***

Ket. Gambar : Upload netizen Wisatawan saat berselfie di spot bukit Santiong Ciater,  Subang Jawa Barat.

Lampu Satu

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama