Dandim 0605 Subang Siapkan Tim Khusus Berikan Wasbang Kepada Para Pelajar
SUBANG, Lampusatu.com,- Dandim 0605 Subang Letkol Inf Fikri Ferdian telah menyiapkan tim regu khusus yang terdiri dari sejumlah anggota TNI, untuk memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada masyarakat Subang. Tak terkecuali, bagi mereka para pelajar, terutama selama rentang waktu Masa Orientasi Siswa (Mos) di setiap sekolah tahun 2017.
Hal tersebut kata Dandim 0605 Subang , dilakukan untuk memberikan Wawasan Kebangsaan kepada masyarakat dan para generasi muda agar lebih mencintai tanah air Indonesia dan memupuk rasa nasionalisme mereka.
"Saya telah siapkan tim regu khusus untuk memberikan materi Wasbang kepada semua lapisan masyarakat. Tentunya orang-orang pilihan, agar penyampaian Wasbangpun bisa diterima dengan cepat dan mudah dimengerti oleh masayarakat,"kata Dandim 0605 Subang kepada awak media.
Menurut Dandim, pihaknya selalu siap bagi siapapun dan kapanpun masyarakat melalui Organisasi, Lembaga, dan Instansi yang ingin diberikan materi khusus Wasbang.
"Adapun materinya tentunya tidak terlepas dari Pancasila sebagai dasar negara, Bhineka Tunggal Ika, UUD 1945, bahkan ada tambahan outbond yang telah disiapkan untuk mencairkan suasana agar tidak terkesan kaku,"jelas Dandim.
Berkaitan dengan gelar Nonton Bareng (Nobar) Film pengkhianatan G 30 S/PKI yang dilakukan secara serentak disemua Koramil di bawah Kodim 0605 Subang, Dandimpun angkat bicara.
Menurutnya, pemutaran film G 30 S/PKI tersebut yang pada puncaknya tanggal 30 September 2017 lalu memang benar berdasarkan perintahnya kepada semua anggota/prajurit TNI. Awalnya hanya untuk anggota/prajurit TNI, namun banyak permintaan dari warga agar diputar ulang film tersebut.
Hal itu tentunya Dandim respon baik, tak lain bertujuan juga untuk memberikan wawasan kepada warga masyarakat terhadap sejarah kelam bangsa Indonesia yang diharapkan kemudian hari tidak terulang kembali.
Atensi masyarakat Subang secara umum untuk menonton bareng film tersebut sangatlah tinggi. Termasuk para pelajar di Kab.Subang.
Dengan tegas Dandim tidak mewajibkan, namun banyak sekolah-sekolah terutama di tingkat SMA/SMK meminta nobar film tersebut.
"Jadi antusiasme warga Subang untuk menonton film G 30 S/Pki sangatlah tinggi. Berdasarkan laporan anggota saya, penonton setiap harinya mencapai ribuan orang. Yang pasti melalui film ini, saya tegaskan bahwa ideologi Pancasila lah yang menjadi pegangan kita sebagai pedoman berbangsa dan bernegara, tidak ada Idelogi lain , salah satunya Komunis di Negara Indonesia,"paparnya. (Galih Andika/R1/16)***
Ket.Gambar : Dandim 0605 Subang Letkol Inf Fikri Ferdian saat memberikan pengarahan kepada semua Danramil didalam suatu acara beberapa waktu lalu di lingkungan Makodim Jln Mayjen Sutoyo, Subang.